Pesona Kebahagiaan Seorang Mukmin

1 menit baca
Pesona Kebahagiaan Seorang Mukmin
Pesona Kebahagiaan Seorang Mukmin

Kebahagiaan sejati bukanlah sesuatu yang hanya dicari untuk diri sendiri, tetapi juga sesuatu yang diberikan kepada orang lain. Seorang mukmin sejati akan merasakan kebahagiaan saat bisa membuat saudaranya bahagia.

Muhammad bin al-Munkadir rahimahullah pernah ditanya,

أي العمل أحب إليك؟
إدخال السرور على المؤمن.

Amalan apa yang paling engkau sukai? Beliau pun menjawab, ‘Memberikan kebahagiaan kepada seorang mukmin. [Mushonnaf Ibni Abi Syaibah 13/520]

Sikap peduli terhadap kebahagiaan orang lain adalah salah satu bentuk keimanan yang tinggi. Islam mengajarkan bahwa membahagiakan sesama Muslim adalah amalan yang dicintai oleh Allah Ta’ala. Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda

مِنْ أفضلِ العملِ إدخالُ السرورِ على المؤمنِ، تَقْضِي عنه دينًا، تَقْضي له حاجةً، تُنَفِّسُ له كربةً.

Di antara amalan yang paling utama adalah memberikan kebahagiaan pada diri seorang mukmin, engkau membayarkan hutangnya, memenuhi kebutuhan (hidupnya), dan menghilangkan kesusahannya. [Disahihkan oleh Syaikh al-AlBani di dalam Shahihul Jami’ no : 5897]

Dari hadis ini, kita dapat memahami bahwa Islam bukan hanya tentang ibadah individu, tetapi juga tentang bagaimana seorang Muslim bisa menjadi sumber kebahagiaan bagi saudaranya.

Maka, marilah kita menjadi pembawa kebahagiaan bagi saudara kita, baik dengan harta, tenaga, doa, atau sekadar senyuman dan perhatian. Semoga Allah menjadikan kita termasuk orang-orang yang mencintai kebahagiaan sesama dan mendapatkan balasan kebahagiaan yang hakiki di dunia dan akhirat.

Wallahu a’lam.

Abu Ammar Ahmad

“Barang siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, hendaklah dia berkata yang baik atau diam.” (HR. Bukhari)

Lainnya

  • Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menghadapi berbagai kesulitan dan tantangan. Namun, pernahkah kita merenung bahwa kesulitan-kesulitan tersebut mungkin disebabkan...
  • Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah menjelaskan, ﻭﺃﻣﺎ ﺳﺠﻮﺩ اﻟﺘﻼﻭﺓ ﻭاﻟﺸﻜﺮ ﻓﻠﻢ ﻳﻨﻘﻞ ﺃﺣﺪ ﻋﻦ اﻟﻨﺒﻲ – ﺻﻠﻰ اﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ...
  • Allah, dengan pengetahuan-Nya yang Maha Luas, mengetahui apa yang sebenarnya baik bagi hamba-hamba-Nya. Terkadang, kita sebagai hamba bisa menginginkan...
  • Imam Ibnul Qayyim rahimahullah menyatakan, ﻭﻗﺪ ﺗﻮﻋﺪ ﻣﺴﺘﺤﻠﻰ اﻟﻤﻌﺎﺯﻑ ﻓﻴﻪ ﺑﺄﻥ ﻳﺨﺴﻒ اﻟﻠﻪ ﺑﻬﻢ اﻷﺭﺽ ، ﻭﻳﻤﺴﺨﻬﻢ ﻗﺮﺩﺓ ﻭﺧﻨﺎﺯﻳﺮ...
  • Setiap manusia pasti akan menghadapi musibah dalam hidupnya. Baik itu berupa kelelahan, kesakitan, kekhawatiran, kesedihan, gangguan, atau rasa gelisah,...
  • Umar bin al-Khattab radhiyallahu’anhu menuturkan, ومن ألهته حياته وشغلته أهواءه عاد أمره إلى الندامة والحسرة “Siapa saja yang terlalaikan...

Kirim Pertanyaan