Perbanyak Bacaan Al-Quran Di Bulan Sya’ban |
Bulan Sya’ban, termasuk bulan yang istimewa karena memiliki kedudukan yang mulia dalam agama Islam. Salah satu amalan yang sangat dianjurkan untuk dilakukan pada bulan ini adalah memperbanyak bacaan Al Qur’an. Imam al-Hafidz Ibn Rajab rahimahullah mengutip perkataan Salamah bin Kuhail yang menyebutkan,
Salamah bin Kuhail mengatakan,
‘Bulan Sya’ban disebut dengan bulannya para pembaca Al Qur’an.’
Dahulu Habib bin Abi Tsabit ketika telah memasuki bulan Sya’ban beliau pun berkata, ‘Ini adalah bulannya para pembaca Al Qur’an’.
[Lathoiful Ma’arif 1/135]
Bulan Sya’ban adalah saat yang tepat untuk meningkatkan kedekatan dengan Al Qur’an dan mendalami maknanya. Rasulullah ﷺ juga dikenal melakukan persiapan ekstra menjelang bulan Ramadan dengan memperbanyak ibadah, termasuk membaca Al Qur’an. Oleh karena itu, tidaklah mengherankan jika para ulama merekomendasikan umat Islam untuk mengisi waktu bulan Sya’ban dengan membaca Al Qur’an sebanyak mungkin.
Membaca Al Qur’an memiliki banyak keutamaan. Selain sebagai sumber petunjuk dan pedoman hidup, membaca Al Qur’an juga membawa ketenangan jiwa dan kebaikan dalam kehidupan sehari-hari. Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman
Sesungguhnya orang-orang yang selalu membaca kitab Allah dan mendirikan salat dan menafkahkan sebahagian dari rezeki yang Kami anugerahkan kepada mereka dengan diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perniagaan yang tidak akan merugi. [QS. Fathir : 29]
Selain meningkatkan bacaan Al Qur’an, bulan Sya’ban juga merupakan waktu pelatihan yang sangat tepat menghadapi bulan Ramadhan. Dengan mempernyak bacaan Al-quran atau puasa Sunnah, diharapkan kita akan terkondisikan dalam ibadah saat Ramadhan telah tiba.
Dengan demikian, mari manfaatkan bulan Sya’ban dengan sebaik-baiknya dengan memperbanyak bacaan Al Qur’an atau puasa Sunnah. Jadikanlah bulan ini sebagai momen untuk mendekatkan diri kepada Allah ﷻ dan meningkatkan kualitas keimanan kita. Semoga amalan kita diterima di sisi-Nya dan menjadi bekal yang berharga untuk menyambut bulan Ramadan yang penuh berkah. Aamiin Yaa Rabbal A’lamin