Kriteria Doa Sebelum Salam

1 menit baca
Kriteria Doa Sebelum Salam
Kriteria Doa Sebelum Salam

Pertanyaan

Apakah doa yang dibaca sebelum salam hanya satu doa saja atau seseorang boleh membaca beberapa doa?

Jawaban

Doa sebelum salam sesuai dengan apa yang anda inginkan. Demikianlah tuntunan Nabi shallallahu alaihi sallam. Sama saja apakah terkait dengan urusan agama atau dunia. Berkenaan dengan permasalahan anda secara khusus atau kaum muslimin secara umum. Doa yang ditujukan untuk kebaikan anda, para kerabat atau kedua orang tua anda.

Yang jelas Nabi shallallahu alaihi wa sallam tidak memberikan ketentuan. Beliau mengatakan dalam sabdanya,

فليتخير من الدعاء ما شاء

“Hendaknya dia memilih doa sesuai dengan keinginannya.”

Namun satu hal yang telah diketahui bahwa seseorang tidak boleh berdoa dengan doa yang mengandung unsur dosa atau memutus hubungan silaturahmi.

Narasumber: Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin رحمه الله
Rujukan: Silsilah Fatawa Nur 'alad Darb. Nomor kaset 368

Abu Hanan Faozi

“Barang siapa yang keluar (rumah) untuk mencari ilmu maka dia termasuk orang yang berada di jalan Allah sampai dia pulang.” HR. At-Tirmidzi)

Lainnya

  • Sesungguhnya Nabi shallallahu alaihi wa sallam telah bersabda إني نهيت أن اقرأ القرآن راكعاً أو ساجداً “Sungguh aku dilarang untuk...
  • Diriwayatkan dari sebagian salaf bahwa di antara mereka ada yang menghitung tasbih dengan kerikil, sebagian yang lain dengan biji-bijian...
  • Berbincang-bincang di masjid jika berkenaan dengan urusan dunia dan obrolan yang terjadi di antara ikhwan serta teman-teman seputar perkara...
  • Nabi shallallahu alaihi telah memerintahkan untuk membunuh cicak. Beliau memberitakan bahwa dahulu cicak meniup-niup api yang membakar nabi Ibrahim....
  • Ucapan seperti ini adalah ucapan yang baik dan tidak mengapa mengucapkannya. Kita memohon kepada Allah agar mengumpulkan kita beserta...
  • Apabila telah mengucapkan salam dari shalat, maka membaca أستغفر الله، أستغفر الله، أستغفر الله، اللهم أنت السلام، ومنك السلام،...

Kirim Pertanyaan