Raih Kemuliaanmu Dengan Al Qur’an

2 menit baca
Raih Kemuliaanmu Dengan Al Qur’an
Raih Kemuliaanmu Dengan Al Qur’an

Dalam perjalanan kehidupan ini, setiap insan bertekad untuk meraih kesuksesan dan kebahagiaan. kemuliaan sejati tidak hanya terletak pada kesuksesan duniawi, namun kesuksesan yang sejati juga pada kekayaan rohani. Imam Ibnul Qayyim rahimahullah memberikan pandangan yang mendalam tentang bagaimana Al-Qur’an dapat menjadi kunci untuk mencapai kemuliaan sejati.

Imam Ibnul Qayyim rahimahullah berkata,

ﺣﻘﻴﻘﺎً ﺑﺎﻹﻧﺴﺎﻥ ﺃﻥ ﻳﻨﻔﻖ ﺳﺎﻋﺎﺕ ﻋﻤﺮﻩ ﺑﻞ ﺃﻧﻔﺎﺳﻪ ﻓﻴﻤﺎ ﻳﻨﺎﻝ ﺑﻪ اﻟﻤﻄﺎﻟﺐ اﻟﻌﺎﻟﻴﺔ ، ﻭﻳﺨﻠﺺ ﺑﻪ ﻣﻦ اﻟﺨﺴﺮاﻥ اﻟﻤﺒﻴﻦ ، ﻭﻟﻴﺲ ﺫﻟﻚ ﺇﻻ ﺑﺎﻹﻗﺒﺎﻝ ﻋﻠﻰ اﻟﻘﺮﺁﻥ ﻭﺗﻔﻬﻤﻪ ﻭﺗﺪﺑﺮﻩ ﻭاﺳﺘﺨﺮاﺝ ﻛﻨﻮﺯﻩ

Sepantasnya seseorang menginfakkan waktu-waktu umurnya bahkan nafasnya demi meraih cita-cita mulia dan keselamatan dari kerugian yang nyata, dan hal itu tidak akan terwujud kecuali dengan fokus mempelajari Al-Qur’an, memahaminya, menghayatinya dan mengeluarkan perbendaharaan faedahnya.”[Madarijus Salikin 1/30]

Imam Ibnul Qayyim rahimahullah menjelaskan bahwa kehidupan ini adalah kesempatan berharga yang diberikan oleh Allah ‘Azza wa Jalla kepada manusia. Oleh karena itu, kita tidak boleh menyia-nyiakan waktu yang telah diberikan kepada kita. Setiap detik yang berlalu adalah kesempatan untuk mendekatkan diri kepada Sang Pencipta, dan Al-Qur’an adalah wahyu-Nya yang menjadi petunjuk bagi umat manusia.

Salah satu aspek penting dalam meraih kemuliaan dengan Al-Qur’an adalah dengan memahami bahwa ayat-ayat dalam kitab suci ini memiliki hikmah dan pelajaran yang mendalam. Tidak hanya sekadar membaca, tetapi juga memahami konteks, tafsir dan menerapkan ajaran-ajaran tersebut dalam kehidupan sehari-hari, serta menghayati makna-makna yang terkandung di dalamnya. Sebaliknya Allah Ta’ala mencela orang-orang yang tidak berupaya menghayati Al-Qur’an

أَفَلَا يَتَدَبَّرُونَ الْقُرْآنَ أَمْ عَلَىٰ قُلُوبٍ أَقْفَالُهَ

Maka apakah mereka tidak memperhatikan Al Quran ataukah hati mereka terkunci? [Muhammad: 24]

Lebih jauh lagi, Imam Ibnul Qayyim rahimahullah mengajarkan bahwa Al-Qur’an bukan hanya untuk dibaca saja, tetapi juga untuk dihayati dengan sepenuh hati dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Ketika seseorang benar-benar merealisasikan ajaran-ajaran Al-Qur’an dalam kehidupannya, mereka akan menemukan kedamaian, kebijaksanaan, dan kemuliaan yang sejati.

Dalam dunia yang penuh dengan godaan dan tantangan, Al-Qur’an adalah sumber kekuatan dan petunjuk yang tidak pernah habis.

Oleh karena itu, mari luangkan waktu kita untuk merenungkan pesan yang disampaikan oleh Imam Ibnul Qayyim. Mari manfaatkan setiap momen dalam hidup kita untuk mendalami dan menghayati Al-Qur’an, karena itulah kunci sejati menuju kemuliaan hakiki dan keselamatan dari kerugian yang nyata. Allahu a’lam

Abu Abdillah Dendi

“Barang siapa menelusuri jalan untuk mencari ilmu padanya, Allah akan memudahkan baginya jalan menuju surga.” (HR. Muslim)

Lainnya

  • Ibnu Qudamah al-Maqdisi rahimahullah berkata, “ﻣﺘﻰ ﺧﻄﺮ ﻟﻚ ﺧﺎﻃﺮ ﺳﻮﺀ ﻋﻠﻰ ﻣﺴﻠﻢ ﻓﻴﻨﺒﻐﻲ ﺃﻥ ﺗﺰﻳﺪ ﻓﻲ ﻣﺮﺍﻋﺎﺗﻪ ﻭﺗﺪﻋﻮ ﻟﻪ...
  • Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin rahimahullah menjelaskan, “الظاهر أنها من الحشرات المحرمة؛ لأنها مستخبثة، وهي كما ذكر الأخ دويبة...
  • Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin rahimahullah, إن كمال الرجولة الحقيقية أن لايشتغل الرجل بطلب الدنيا عن طلب الآخرة ”...
  • Imam Ibnul Qayyim rahimahullah menegaskan, وهو بمنزلة أن يهنئه بسجوده للصليب بل ذلك أعظم إثما عند الله وأشد مقتا...
  • Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin rahimahullah menyatakan, لا أعرف في ذلك دعاء يحفظ به القرآن الكريم، ولكن الطريق إلى...
  • Abdullah bin Abbas radhiyallaahu ‘anhuma menyatakan, ركعتان مقتصدتان في تفكرٍ، خير من قيام ليلة، والقلب ساهٍ. “Dua rekaat yang...

Kirim Pertanyaan