Hukum Shalat Dengan Solasi Menempel Di Tangan |
Pertanyaan
Apabila seseorang berwudhu dan setelah wudhu menemukan solasi sebesar kuku pada tangan atau kakinya. Dia memastikan bahwa air tidak bisa sampai ke kulitnya (karena terhalang solasi tersebut, pent) baik sebelum shalat atau sesudahnya. Bagaimana hukumnya?
Jawaban
Jika dia yakin bahwa solasi itu ada sebelum wudhu, maka wudhunya tidak sah. Hal ini berdasarkan firman Allah ta’ala
“Wahai orang-orang yang beriman jika kalian hendak shalat, maka cucilah wajah dan tangan kalian sampai siku. Dan usaplah kepala kalian & (cucilah) kaki kalian sampai kedua mata kaki). (QS. Al Maidah : 6)
Sementara apa yang berada di bawah solasi tersebut tidak tercuci sehingga wudhunya tidak sah. Adapun jika dia ragu apakah hal ini terjadi sebelum wudhu atau setelahnya, maka wudhunya tetap sah & tidak harus mengulanginya. Karena hukum asalnya, benda (solasi) tersebut tidak ada. Namun jika dia yakin bahwa solasi itu ada sebelum wudhu, maka dia buang lalu berwudhu & mengulangi shalatnya.
Narasumber: Syaikh Muhammad bin Shalih al-Utsaimin رحمه الله
Rujukan: Silsilah Al-Liqaa al-Bab al-Maftuh 97